Daftar Isi Keseluruhan Artikel Blog

Senin, 13 Juli 2009

Mengembalikan Jati Diri Bangsa

Indonesia yang bersinar nan cemerlang adalah impian setiap insan Indonesia, termasuk saya. Sudah saatnya kita mengembalikan jati diri bangsa yang dahulu pernah berkobar gagah di kawasan ASIA. Karena Indonesia adalah bangsa yang besar, bangsa yang kuat, dan bangsa yang kaya.

Mengembalikan Jati Diri BangsaDengan melimpahnya sumber daya di negeri ini, maka sudah seharusnya kita bisa menjadi bangsa yang tidak lagi dianggap sebelah mata oleh bangsa lain. Banyak kasus yang mengindikasikan bahwa bangsa Indonesia dipandang sebelah mata oleh bangsa lain. Sebut saja kasus David NTU, Siti Hajar, Manohara, ataupun yang lainnya, yang menunjukkan betapa warga negara Indonesia tidak dianggap keberadaanya ketika berada di negeri asing. Inilah yang ditakutkan oleh kita semua, kita merasa tidak aman berada di negeri orang. Jati diri bangsa Indonesia sudah saatnya dikembalikan ke tempat yang lebih tinggi.

Potensi bangsa ini sebenarnya melimpah, tetapi kok sepertinya hanya numpang saja lalu pergi dan hilang entah kemana. Tidak hanya sumber daya alamnya, bahkan sumber daya menusianya pun juga ikut-ikutan digondol bangsa lain, banyak contohnya tidak usah disebutkan satu per satu. Lalu bagaimana bisa kita mengembalikan jati diri bangsa kalau keadaanya seperti ini? Tekadkan bulat dan lakukanlah. Hal tersebut bukan hanya tanggung jawab pemerintahan yang baru, tetapi juga tanggung jawab segenap bangsa Indonesia yang masih melekat merah putih di dadanya. Saya pribadi menaruh harapan besar kepada pemerintahan kita yang baru ini, semoga bukan hanya masalah ekonomi yang diperhatikan tetapi masalah martabat bangsa juga dapat menjadi poin tersendiri dalam kacamata mereka.

Jati Diri BangsaBanyak pertimbangan kenapa masalah jati diri bangsa ini menjadi penting. Yang pertama dan utama, menurut saya, adalah karena kita ingin mempertahankan setiap jengkal bangsa ini untuk anak-cucu kita di masa mendatang. Bangsa yang besar dan bangsa yang bermartabat adalah bangsa yang kelangsungan hidupnya sangat lama, karena mereka mendapat tempat di setiap pelosok penjuru dunia. Logikanya sederhana aja, siapa yang tidak kenal dengan bangsa besar seperti Amerika? Kita tidak perlu sama seperti Amerika, kita adalah Indonesia, jadilah bangsa Indonesia yang bermartabat dan santun.

Tidak usah tunggu apa-apa lagi, sekarang saatnya atau tidak sama sekali. Mengembalikan jati diri bangsa sudah harus menjadi agenda untuk kita semua, terutama pemerintah. Kita harus sadar bagaimana keadaan kita sekarang. Lakukan sekarang juga, bangkitlah wahai kau bangsa yang besar, bangsa yang bermartabat, dan bangsa yang santun, bangsa Indonesia.

1 komentar:

  1. pokoknya maju terus pantang mundur untuk membela negara indonesia.

    BalasHapus